Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Antusias Para Siswa MI Darul Ulum Salakkembang Peringati Hari Batik Nasional

Jengmintul.com- Senin, 2 Oktober 2023 MI Darul Ulum Salakkembang mewajibkan semua siswa siswi menggunakan kain batik di sekolah. Hal ini bertujuan untuk memperingati hari batik nasional yang jatuh setiap tanggal 2 Oktober. 

Tak hanya itu, ada beberapa kegiatan seru dilakukan untuk meningkatkan cinta tanah air para siswa.

Hari batik nasional
Kegiatan MI Darul Ulum memperingati Hari Batik Nasional

Acara tersebut diawali dengan upacara bendera yang dilakukan secara khidmat. Semua siswa terlihat antusias.  Begitu juga dengan para pendidik yang memberikan contoh sikap dan perbuatan patriotisme.

Dilansir Jengmintul.com, salah seorang pendidik, Latifatul 'Ainiah mengungkapkan bahwa peringatan hari batik dilakukan dengan kegiatan positif untuk memperkenalkan siswa siswi jika negara Indonesia kaya akan budaya dengan segudang warisan adatnya.

Setelah selesainya prosesi pengibaran bendera, kegiatan dilanjutkan dengan pengenalan kain batik kepada siswa sebagai apresiasi agar anak muda bisa menghargai karya para leluhur.

Selain itu, pengenalan kain tradisional ini juga penting untuk memaknai sulitnya pembuatan secarik kain batik. Anak-anak harus dikenalkan mulai dari motif, proses hingga teknik membatik.

Batik sendiri merupakan karya asli bangsa Indonesia yang memiliki nilai seni dari leluhur terdahulu. Kain ini berkembang cepat hingga diakui sebagai warisan budaya internasional oleh UNESCO.

Kini kain batik telah berinovasi dengan memadukan motif khas Jawa dan konsep modern yang mampu menggaet selera anak muda. Sehingga tidak jarang, para generasi milenial masih menggunakan motif batik untuk berbagai acara mulai dari casual hingga acara resmi.

Kain batik terdiri atas beberapa motif. Seperti halnya motif, Kawung, Gentongan, Sogan, batik Tujuh Rupa dan lain sebagainya.

Kegiatan seperti ini sangat baik untuk mendukung minat anak-anak dalam menghargai dan melestarikan budaya warisan Indonesia***

 

 

 


6 comments for "Antusias Para Siswa MI Darul Ulum Salakkembang Peringati Hari Batik Nasional"

  1. Suka banget setiap menjelang hari Batik Nasional, banyak orang pakai batik, dan batik merupakan warisan bangsa Indonesia,.sehingga anak-anak harus kenal batik.

    ReplyDelete
  2. Kain batik sekarang bukan hanya bisa dipadupadankan dengan gaya tradisonal aja ya, Mbak, tapi oke juga digabung dengan pakaian modern. Ini makin menambah keyakinan bahwa batik fleksibel sekali untuk berbagai acara.

    ReplyDelete
  3. Setiap tahun peringatan hari batik terasa semakin meriah.. dulu batik identik dengan baju acara resmi, dan hanya dipakai oleh orang tua saja, sekarang anak-anak juga nyaman berbatik. Desainnya makin lucu-lucu jadi batik sekarang tidak terkesan kuni

    ReplyDelete
  4. Setuju banget Mbak. Memang generasi anak2 saat ini harus diperkenalkan dengan warisan budaya bangsa kita, salah satunya batik ini.
    Jangan sampai budaya sendiri hilang karena mereka lebih kenal budaya negara lain, seperti budaya Korea, terkenal dengan kulinernya dan KPop yg digandrungi anak muda saat ini.

    ReplyDelete
  5. Memang sejak kecil anak-anak perlu dikenalkan dengan batik dan sejarahnya. Mulai dari memakai batik di hari batik, menggambar pola batik dll. Semoga anak2 jadi makin cinta dengan batik yaa...

    ReplyDelete
  6. Ada banyak cara yang bisa dilakukan dalam memperingati hari batik ya, tidak sebatas mengenakan pakaian yang serba batik tapi juga bisa lewat edukasi atau pengenalan batik pada anak-anak sekolah seperti yang dijelaskan pada artikel ini.

    ReplyDelete